Diposkan pada Iseng-Serius-Menang

Resolusi 2012: Mewujudkan Bara Api di Tahun Naga

Ada sebuah bara api yang telah menyala selama beberapa waktu ini. Bukan, bukan di tempat api abadi Mrapen. Tapi di hatiku. Bara semangat yang kuharap terwujud di tahun shio Naga ini: Aku ingin… akan…

A.      Menghasilkan uang dari bisnis internet!

Bisnis Online

Klise? Sudah umum? Aku tak peduli. Internet menjanjikan ruangan yang sangaaat luas untuk semua orang. Ada beribu kesempatan di dalamnya. Sebagai bukti, menurut laporan Deloitte pada pertengahan tahun 2011 pengguna internet di Indonesia mencapai sekitar 45 juta (18 persen dari jumlah penduduk). Jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya yang hanya sekitar 9 persen. Tentunya di tahun 2012 jumlah penggunanya akan meningkat lagi, apalagi biaya internet juga makin murah. Tambahan, menurut detikinet , CERN (lembaga ilmiah Eropa yang juga berjasa mengembangkan World Wide Web) telah mengembangkan teknologi Grid yang digadang-gadang 10.000 kali lebih cepat dari teknologi internet masa kini. Makin lancar deh prospek bisnisnya @_@

Di balik semua balon optimis yang menggelembung itu, aku juga sadar betapa tak mudahnya berbisnis di lahan online. Juga betapa absurdnya sepotong kalimat di atas. Para ahli bilang, menentukan tujuan itu harus SMART (Spesific, Measurable, Actionable, Realistic, dan Time-Based). Nah kalimat di atas kan masih mengawang, khas produk si hati. Karena itu, di tahun 2012 ini giliran si otak yang menelurkan produknya berupa sub-resolusi 2012 yang terdiri dari …

A.1. Menentukan bentuk bisnis online yang akan kujalani

Bisnis internet seperti apa yang kumaksud? Apakah menjual barang/jasa yang kuproduksi sendiri? Ataukah jadi tenaga marketer online bagi bisnis teman? Ataukah ikut affiliate? Ataukah memonetisasi blog yang kupunya lewat pemasangan iklan? Untuk menentukannya, perlu riset pasar sederhana dulu. Aku juga perlu menyelami potensi dan sumber daya yang kupunya agar sesuai dengan bidang yang akan ditekuni.

A.2 Belajar bisnis online pada Anne Ahira dan pakar-pakar lainnya

Siapa tak kenal Anne Ahira? Ialah pakar marketing online Indonesia yang diakui dunia saat ini. Ia bersedia mengajarkan ilmu marketingnya ini pada masyarakat Indonesia yang serius dan mau membayar-yang membuatku makin mempercayainya. Tidak ada ilmu bisnis yang efektif dan berguna yang dibagikan secara gratis.

A.3. Mengumpulkan modal

Membangun bisnis online memang lebih murah  dari bisnis offline karena tidak perlu menyewa toko. Tetapi bukan berarti bisa total gratis. Setidaknya, bersedia mengeluarkan modal untuk membeli pulsa internet, membeli domain (alamat website) dan web hosting (server website). Itu baru yang paling dasar. Belum lagi untuk desain web, produksi barang, promosi usaha, dan banyak detail lainnya. Tak boleh lupa juga memproteksi laptopku dengan antivirus yang bisa dipercaya. Kalo sedang enak-enaknya ngenet terus disamber virus… alamak  tak usah dibayangkan ah.

Jadi, ya, mesti mengumpulkan modal. Caranya? Kerja lah ya… kerja offline, maksudku. Tadi aku baru menemukan lowongan kerja untuk jadi staf sebuah bisnis online. Perlu dicoba nih. Lumayan bisa belajar sebelum membuka bisnis sendiri.

A.4 Mulai membuka bisnis online

Ada yang meramalkan, tahun Naga adalah saat yang tepat untuk membuka bisnis online. Siapakah peramal itu? Aku sendiri 😀 Moga saja ramalan itu jadi kenyataan 😉

Lanjuut …

Spertinya tak seru kan ya jika resolusi setahun hanya ada satu… memangnya suami, cuma boleh satu, hehe. Jadi jadi, resolusi keduaku adalah…

B.      Disiplin mengisi blog ini … dan … memenangkan kontes!!


Posting dua hari sekali kurasa sudah cukup ideal. Yang penting pembaca nyaman mengikuti tulisanku :). Eitss tapi yang tak kalah penting: mendapatkan award sebagai pemenang kontes, seperti kontes yang sedang kuikuti ini, hehe. Bukan hanya hadiahnya yang kuincar, tetapi aku memang merasakan manfaat dari menjadi peserta kontes seperti ini. Aku jadi lebih termotivasi untuk membuat postingan bermutu, yang tak kalah saing dengan peserta lain. Juga bisa menambah teman dengan blogwalking ke peserta kontes lainnya. Saling menyemangati, saling mengomentari, membentuk kehangatan yang semula kupikir takkan kutemukan dari dunia maya. Ternyata, hubungan yang tercipta tidaklah maya 🙂

Nah, ini resolusiku, apa resolusimu???

Penulis:

Seorang ibu kelahiran Subang. Pembelajar yang terus belajar. Learner and developer. Parenting enthusiast. Aktif di komunitas HEbAT dan IIP.

23 tanggapan untuk “Resolusi 2012: Mewujudkan Bara Api di Tahun Naga

  1. mantabs banget nich deskripsi ttg resolusinya…..
    sya juga ingin mempelajari bisnis di inet nich mb….
    sukses ya ngontesnya !
    salam kenal dan salam persahabatan !

Tinggalkan Balasan ke intenratna Batalkan balasan